GOLONGAN ORANG MUKMIN & KAFIR TAFSIR TEMATIK : SURAT AL-HAJJ. AYAT 19
Surat Al-Hajj Ayat 19
۞ هَٰذَانِ خَصْمَانِ ٱخْتَصَمُوا۟ فِى رَبِّهِمْ ۖ فَٱلَّذِينَ كَفَرُوا۟ قُطِّعَتْ لَهُمْ ثِيَابٌ مِّن نَّارٍ يُصَبُّ مِن فَوْقِ رُءُوسِهِمُ ٱلْحَمِيمُ
Artinya: Inilah dua golongan (golongan mukmin dan golongan kafir) yang bertengkar, mereka saling bertengkar mengenai Tuhan mereka. Maka orang kafir akan dibuatkan untuk mereka pakaian-pakaian dari api neraka. Disiramkan air yang sedang mendidih ke atas kepala mereka.
dua golongan yang saling berselisih, yaitu antara orang-orang beriman dan orang-orang kafir; setiap golongan mengaku berada di atas kebenaran. Orang-orang beriman ingin membela agama Allah, sedangkan orang-orang kafir ingin memadamkan cahaya keimanan
Share